Perusahaan pengelola alamat situs web terkemuka, Verisign, baru saja mempublikasikan laporan terbaru mengenai pendaftaran nama domain untuk kuartal kedua 2015 (Q2-2015) di seluruh dunia. Perusahaan yang mengatur kelangsungan nama domain ekstensi .com dan .net menyatakan bahwa jumlah top-level domain (TLD) yang terdaftar mencapai 296 juta nama pada akhir Q2-2015.
Pendaftaran nama domain antara kuartal pertama (Q1-2015) dan Q2-2015, mengalami pertumbuhan sebanyak 2,2 juta nama domain, atau naik 0,8 persen. Dibandingkan satu tahun lalu pada kuartal yang sama, maka terjadi peningkatan 16,4 juta nama, atau naik 5,9 persen.
Pendaftaran nama domain dengan ekstensi kode negara (ccTLD), seperti .de (Jerman), .cn (Tiongkok), .jp (Jepang), .id (Indonesia), mencapai 138 juta nama. Ini terjadi pertumbuhan 0,8 persen antara Q1-2015 dan Q2-2015. Tapi dibandingkan satu tahun sebelumnya, terjadi peningkatan 8,2 persen.
Sebagai penyelenggara ekstensi .com dan .net, Verisign menunjukkan bahwa jumlah nama domain gabungan dua ekstensi ini mencapai 133,5 juta nama. Ini berarti terjadi peningkatan 3,1 persen dibandingkan 12-bulan lalu.
Sampai akhir bulan Juni 2015, ekstensi .com sudah mencapai 118,5 juta nama. Sedangkan ekstensi .net sudah mencapai 15 juta nama. Selama Q2-2015, pendaftaran nama domain baru untuk ekstensi .com dan .net mencapai 8,7 juta nama. Dibandingkan Q2-2014, pendaftaran nama domain baru untuk kedua ekstensi jumlahnya 8,5 juta nama.
Yang paling menarik pada laporan terbaru ini adalah catatan mengenai nama domain ekstensi baru (ngTLD) yang diluncurkan sejak akhir tahun 2013 lalu, seperti .club, .xyz, .news, .online, .guru, .ninja, dan lainnya. Sampai akhir Q2-2015, total pendaftaran nama domain dengan ekstensi baru mencapai 5,86 juta nama atau mengambil 2 persen pangsa pasar nama domain secara keseluruhan.
(Images: top right, Verisign logo; bottom, an event at XYZ headquarter, Santa Monica)
Leave a Reply