Laporan dari peluncuran iPad Mini di kota San Jose: lebih tipis dan lebih ringan dari iPad 3 (Baru), pre-order dimulai hari Jumat (26 Okt) dan pengiriman satu minggu kemudian (2 Nov), harga termurah untuk model 16GB dengan Wi-Fi adalah $329

Beberapa top eksekutif dari perusahaan teknologi terkaya di dunia Apple, termasuk CEO Tim Cook dan VP Pemasaran Phil Schiller, berada di panggung di gedung California Theatre di kota San Jose, di sebelah selatan kawasan Silicon Valley pada hari Selasa jam 10 pagi, 23 Oktober. Kehadiran para eksekutif ini memperkenalkan tablet ukuran kecil 7.9 inci (20 cm) yang diberi nama iPad Mini.

Perbedaan iPad Mini dibandingkan dengan iPad 3 (iPad Baru) terletak (a) 23 persen lebih tipis atau cuma 7.2 millimeter, dan (b) 53 persen lebih ringan atau hanya 308 gram. Sedangkan dari segi harga, iPad Mini termurah untuk model 16GB dengan Wi-Fi adalah $329, sedangkan 16GB dengan Selular dikenakan harga $459. iPad Mini top-of-the-line dan termahal adalah model 64GB dengan Selular (4G) dikenakan harga $659.

iPad Mini menggunakan processor jenis dual-core seri A5. Untuk yang Selular di beri opsi untuk menerima sinyal LTE. Perangkat ini dilengkapi dengan digital kamera 5-megapixel. iPad Mini memakai alat tusuk listrik ke tembok jenis terbaru Lightning yang sama jenisnya dengan iPhone 5. Semua iPad Mini akan memakai baterai yang bertahan 10 jam.

Bagi yang berminat untuk memesan pre-order akan dimulai Jumat ini (26 Oktober) sedangkan pengiriman barang baru terjadi pada tanggal 2 November atau satu minggu kemudian. Demikian juga toko Apple Store akan mulai menjual iPad Mini pada tanggal 2 November pagi.

(Images: top, iPad Mini Specs; bottom, iPad Mini)

Trackbacks

  1. […] menanggulangi desakan dari saingan-saingannya di arena tablet, Apple memperkenalkan iPad Mini akhir Oktober lalu dan mulai dipasarkan mulai awal November ini. Walaupun iPad Mini sempat dikecam […]

  2. […] layar besar. Setahun lalu minat terhadap iPad besar masih di sekitar 44%. Sedangkan minat terhadap iPad berukuran mini mencapai 36%. Apple iPod Touch disukai oleh 36%, sedangkan iPhone didambakan oleh sekitar 33% dari […]

  3. […] di gedung yang disewa khusus dengan mengundang segelintir pengamat dan penulis teknologi. Seperti Apple meluncurkan iPad Mini di kota San Jose dan Microsoft memperkenalkan Surface tablet di Hollywood, Los Angeles. Perubahan ini sangat […]