Apakah anda ingin menerima tiket pesawat gratis? Apakah anda ingin melancong selama musim dingin ke tempat ski di Colorado atau melakukan perjalanan petualangan musim panas ke Costa Rica, Amerika Latin? Sekarang sudah hadir program loyalitas yang dinamakan Rocketmiles, yang memungkinkan orang yang suka melakukan perjalanan ke tempat wisata secara gratis.
Didirikan bulan November 2012 dan kemudian meluncurkan layanan pertama kali satu tahun lalu, Rocketmiles membantu pelancong berlibur lebih cepat dan gratis. Rocketmiles menjalin kemitraan dengan hotel-hotel terkemuka untuk menjangkau pelanggan dari kalangan bisnis. Rocketmiles memiliki tim tangguh yang memilih hotel-hotel berbintang dan istimewa di setiap kota, sehingga memudahkan pelanggan dari kalangan bisnis untuk memesan hotel idaman.
Dibandingkan layanan Expedia dan Hotel Tonight yang memberikan harga diskon di muka yang sangat menguntungkan pelanggan, pemesanan hotel lewat Rocketmiles secara otomatis mengikuti program loyalitas dengan imbalan poin. Setelah terkumpul banyak poin, maka poin-poin tsb dapat ditukar dengan tiket pesawat gratis.
Rocketmiles berbasis di kota Chicago dan Boston. Minggu ini mengumumkan penerimaan modal kerja putaran pertama (Seri A) sejumlah $6,5 juta dollar yang dipimpin oleh August Capital. Sebelumnya pada bulan April 2013 sudah menerima dana awal sejumlah $2 juta dollar yang didukung oleh kelompok investor Peterson Ventures, Link Ventures dan Atlas Venture. Sejak didirikan sudah menerima sekitar $8,5 juta dollar.
(Image: bottom, Rocketmiles homepage screenshot)
Leave a Reply