Perangkat kecil yang dipasang di badan atau dipakai seperti sebuah jam tangan semakin trendi di dunia teknologi. Perusahaan besar seperti Samsung dan Intel sudah meluncurkan produk baru dengan mengandalkan inovasi teknologi untuk mengumpulkan data biometrik dan pemantauan tidur. Sedangkan startup seperti FitBit menyediakan produk untuk pengukuran kesehatan manusia dan menghitung jumlah gerakan anggota tubuh manusia ketika berolahraga.
OnBeep berupa perangkat kecil yang dipasang di badan untuk melakukan komunikasi dan sekaligus menggantikan fungsi ponsel. Perangkat kecil ini seperti sebuah walkie-talkie yang dilengkapi microphone, speaker, pengatur volume, dan lainnya. Perangkat ini menggunakan teknologi Bluetooth yang menyambung ke jaringan ponsel dan jaringan komunikasi yang tersedia secara umum. Keunggulan menciptakan sebuah alat komunikasi yang tahan di segala medan, memberikan kemudahkan kepada pemimpin berbicara dengan anak buah, atau satu kelompok tim kerja berkolaborasi di lapangan.
OnBeep belum resmi menunjukkan produk kepada khalayak ramai. Bagi yang berminat, mereka harus menunggu sampai akhir bulan September atau Oktober. Selama uji-coba, produk ini hanya dipergunakan oleh sekelompok teman-teman dekat.
Perusahaan startup OnBeep didirikan pada tahun 2013 di kota San Francisco. Minggu ini mengumumkan penerimaan pendanaan putaran pertama (Seri A) sejumlah $6,3 juta dollar yang dipimpin oleh Rich Levandov dan Avalon Ventures, dan didukung oleh AngelList, Matt Mullenweg, Jeremy LaTrasse, Jonathan Heiliger, dan Fuel Capital.
(Image: middle left, OnBeep homepage)
Leave a Reply