White House Demo Day: menampilkan bakat, mendorong masyarakat berinovasi, membuka kesempatan menjadi pengusaha

Pemerintah Amerika Serikat di bawah kekuasaan Presiden Obama terus mendorong anggota masyarakat yang memiliki bakat inovatif, kreativitas, ketrampilan khusus, untuk menjadi pengusaha sukses di negara adikuasa ini. Tapi sayangnya, pemerintah melihat pendanaan dan pelatihan masih belum memadai, terutama menjadikan ide menjadi produk dan layanan yang nyata, kemudian dikembangkan dan dipasarkan ke seluruh dunia.

Pada hari Selasa tanggal 4 Agustus, Gedung Putih akan menyelenggarakan acara perkenalan dengan menampilkan para innovator yang berbakat, yang dinamakan White House Demo Day. Pada acara ini Presiden Obama dan sekolompok insinyur terkemuka di bidangnya, akan memaparkan kunci-kunci sukses dan memicu masyarakat untuk terus berinovasi.

White-House-Demo-Day

Tujuan utama Demo Day untuk memberi inspirasi kepada masyarakat untuk mengejar cita-cita mereka menjadi pengusaha sukses. Presiden Obama akan mendorong semangat startup dan mendukung kewirausahaan bagi semua lapisan masyarakat.

Gedung Putih menggunakan Demo Day untuk memastikan bahwa setiap anggota masyarakat memiliki akses dalam segi mentor dari tenaga ahli, jaringan, pendanaan, maupun pelatihan. Pemerintah Presiden Obama ingin setiap masyarakat dapat menjadikan ide mereka menjadi kenyataan. Gedung Putih menghimbau perusahaan swasta, universitas, penyedia ruang kerja bagi startup, untuk ikut berpartisipasi menyelenggarakan Demo Day secara serentak. Demikian pula Presiden menginginkan setiap masyarakat memiliki akses ke alat-alat dan sumber daya dalam rangka mencapai tujuan menjadi pengusaha sukses.

(Image: middle center, White House Demo Day)

Trackbacks

  1. […] denga peluncuran White House Demo Day pada tanggal 4 Agustus ini, Microsoft memperbarui “Law Firm Diversity Program” yang sekarang […]

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: