Tastemade: jaringan konten video online yang didedikasikan untuk makanan dan menghubungkan pecinta makanan sedunia

tastemade-logo-blackIde mendirikan startup ini sangat sederhana yaitu mencontoh cara kerja jaringan kabel TV dan menduplikat salah satu acara yang menarik ke media online, sambil menciptakan konten sendiri. Ditinjau dari segi plus dan minus, pemirsa jaringan kabel TV harus membayar iuran bulanan, tetapi penonton video online tidak membayar. Untuk merangkul sebanyak-banyaknya penonton, pemirsa kabel TV biasanya hanya cocok untuk kalangan tertentu karena jumlah penonton tergantung jumlah pelanggan kabel yang bersedia membayar, sedangkan jumlah penonton online bisa menjangkau sedunia. Langkah selanjutnya untuk mendirikan startup dengan konsep semacam ini, maka pencetus perusahaan tinggal memilih acara yang berfokus pada makanan (seolah-olah meniru Food Network). Itulah kira-kira riwayat perjalanan startup Tastemade.

Perusahaan ini didirikan pada tahun 2012 di kota San Monica oleh tiga kerabat kerja, Steven Kydd, Larry Fitzgibbon, dan Joe Perez. Sebelumnya mereka adalah mantan eksekutif perusahaan Demand Media yang menyediakan konten online dan mengurus pendaftaran nama domain, dimana perusahaan ini menjadi perusahaan publik pada bulan Januari 2011. Kebetulan Demand Media juga memilih kantor pusat di kota Santa Monica yang merupakan kota pantai terkemuka di pesisir barat negara Amerika, atau sekitar 10 mile dari jantung kota Los Angeles. Dalam waktu 5 tahun terakhir ini, semakin banyak perusahaan startup memilih kota ini sebagai kantor pusat terutama yang bergerak di sektor konten, video, dan multimedia.

Tastemade melakukan langkah awal dengan memanfaatkan jaringan YouTube dan menyebarkan program acara melalui beberapa saluran. Dengan menggunakan inovasi teknologi video online, seketika saja startup ini berhasil mengumpulkan penonton dalam jumlah yang besar, melampaui 12 juta pengunjung online setiap bulan.

Selanjutnya untuk menambah konten asli, Tastemade menjalin kemitraan dengan para penulis dan para pengulas makanan online, seperti tukang cicip makanan, penulis blog makanan, tukang potret makanan, penulis resep makanan, pembuat video tentang makanan, dan para pemberi komentar tentang makanan yang tersebar di media sosial. Kemudian mengelompokkan para penulis berbakat ini kedalam tim kerja dengan fokus dan tema, seperti topik membuat minuman istimewa, menampilkan video tukang masak untuk memasak masakan populer, dan merekam video perjalanan keliling dunia tentang makanan di setiap negara.

Untuk mengumpulkan para pencipta konten di bawah satu atap, Tastemade membangun sebuah studio di Santa Monica. Di studio ini disediakan latar belakang seperti dapur dengan peralatan masak dan meja makan. Para juru cicip makanan, pengulas, dan tukang masak, dapat merekam video selama tiga menit, sambil menampilkan gaya dan komentar tentang resep memasak. Video-video yang sudah direkam, terus di-edit, kemudian di tampilkan lewat jaringan YouTube.

Dengan kemajuan teknologi seluler, Tastemade juga memikirkan cara baru memproduksi konten yang disaring dari penonton dengan meluncurkan aplikasi iPhone. Versi 1.0.3 untuk perangkat iOS diperbarui pada tanggal 10 Agustus 2013. Aplikasi ini membutuhkan disk-space sebesar 18.4 MB. Pembuat video dapat mendownload aplikasi dan kemudian menciptakan sebuah episode selama satu menit. Video klip ini boleh diperhalus dengan menambah latar belakang suara musik. Konten video ini berbicara tentang lokasi restoran atau café, jenis makanan yang dijual, pendapat perorangan, dan pengalaman tentang makanan yang disajikan. Video-video dari penonton dipilih dan terus ditampilkan di jaringan Tastemade.

Setelah mempertimbangan personel perusahaan yang sudah memiliki pengalaman luas, jenis usaha sebagai penyedia konten asli, jumlah penonton yang terus bertumbuh dan masa depan pendapatan perusahaan dari penjualan iklan dan kerja sama dengan perusahaan makanan, maka investorpun bersedia menanam modal di startup ini. Minggu ini Tastemade menerima pendanaan putaran kedua (Seri B) sejumlah $10 juta dollar yang berasal dari kelompok modal ventura Raine Ventures dan Redpoint Ventures. Sejak didirikan, startup ini sudah mengumpulkan dana lebih dari $15 juta dollar.

tastemade-about-us

(Images: top right, Tastemade logo; bottom, Tastemade About Us)

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: