Penggunaan ponsel pintar (smartphone) semakin meningkat di perusahaan-perusahaan di Amerika, terutama di luar jam kerja. Kehadiran perangkat seluler telah mengubah cara profesional bekerja, dimana dulu menghabiskan sebagian besar jam kerja di depan layar desktop, tapi sekarang bergeser ke layar kecil ponsel pintar. Karena tuntutan untuk lebih responsif di dalam maupun di luar kantor, maka para profesional lebih banyak mengakses jaringan kantor (misalnya, email akun, jadwal rapat) di mana saja mereka berada.
Perusahaan startup Acompli sedang membangun sebuah aplikasi untuk perangkat seluler yang jalankan Apple iOS. Startup ini ingin membantu para profesional mengintegrasikan semua konten dari jaringan kantor di bawah satu sistem. Keunggulan aplikasi ini untuk memudahkan akses ke email akun dan menyatukan kalender, akses file, dan alamat kontak yang selama ini disimpan di berbagai penyelenggara secara online, seperti Google, Microsoft, iCloud, Dropbox, Box, dan lain sebagainya. Ketika para profesional menggunakan aplikasi Acompli, maka mereka lebih aman mengakses semua email akun, lebih mudah membuat undangan rapat atau merubah jadwal pertemuan pada kalender, lebih gampang menemukan file, dan lebih cepat mencari konten digital yang dapat dilampirkan ke dalam email.
Acompli segera meluncurkan aplikasi untuk iOS pada kuartal kedua tahun 2014, sekitar bulan April. Bagi yang berminat mencoba aplikasi ini dapat mengunjungi situs web dan menyerahkan alamat email.
Acompli didirikan pada bulan April 2013 di kota San Francisco dengan sekitar 12 karyawan. Minggu ini mengumumkan penerimaan pendanaan putaran pertama (Seri A) sejumlah $7,3 juta dollar yang dipimpin oleh Redpoint Ventures, dan didukung oleh Harrison Metal dan Felicis Ventures.
(Image: bottom, Acompli homepage screenshot)
Leave a Reply