Sebagian besar pemasar online menggunakan layanan Alexa untuk pengukuran lalu-lintas situs web, termasuk kata kunci yang membawa pengunjung, posisi situs web dibandingkan urutan di dunia, dan lainnya. Seiring dengan perkembangan inovasi teknologi mobile, maka penggunaan perangkat mobile juga semakin meningkat, sehingga banyak pengunjung situs web sekarang sudah beralih ke ponsel pintar atau tablet. Untuk membantu para pemasar mengetahui lebih mendalam potensi dari pemakaian aplikasi mobile, maka diperlukan cara baru pengukuran data aplikasi mobile.
SimilarWeb pada mulanya hanya berfokus pada layanan untuk menganalisa situs web yang metode nya hampir sama dengan Alexa. Kemudian startup ini merubah strategi dengan mengembangkan inovasi teknologi untuk mengukur lalu-lintas aplikasi mobile, termasuk penggunaan aplikasi, keterlibatan, dan retensi. Demikian pula SimilarWeb juga memperluas kemampuan untuk mengukur aktivitas toko aplikasi mobile, supaya memberi wawasan mengenai kata kunci terpopuler, cara pengguna menavigasi toko aplikasi, sumber datangnya pengunjung ketika menemukan aplikasi pertama kalinya, dan lainnya.
Selain menghitung jumlah pengguna yang sudah men-download aplikasi mobile, SimilarWeb juga mampu mendulang data dari dalam aplikasi. Data dari dalam aplikasi mobile yang dikumpulkan dan kemudian dipelajari, termasuk jumlah akses ke aplikasi, jumlah waktu memakai aplikasi, pengguna yang meninggalkan aplikasi untuk selamanya, dan penggunaan aplikasi ganda lainnya.
Untuk meningkatkan mutu data yang dikumpulkan dan kemudian dipakai oleh pelanggan yang bersedia membayar iuran berlangganan bulanan minimal $200 dollar per bulan, maka SimilarWeb mendulang data dari pemakai Internet dan jaringan mobile dari sekitar 50 negara. Sejak awal tahun 2014 ini, startup ini melakukan ekspansi dengan mencari peluang pasar pelanggan baru di Amerika.
SimilarWeb didirikan pada bulan Februari 2009 di Israel, dengan kantor penjualan yang tersebar di kota Tel Aviv (Israel), London (Inggris), Tokyo (Jepang), dan Florianópolis (Brasil). Minggu ini mengumumkan penerimaan pendanaan putaran ke-empat (Seri D) sejumlah $15 juta dollar yang diberikan oleh Naspers dan Lord David Alliance. Sejak didirikan sudah mengumpulkan modal kerja lebih dari $40 juta dollar.
(Image: bottom, SimilarWeb homepage)
Leave a Reply