Kepemilikan perangkat di Amerika tahun 2015: 68 persen orang dewasa memiliki smartphone, 45 persen memiliki tablet

Pew-device-ownership-US-2015Lembaga penelitian terkemuka Pew menemukan 68 persen orang dewasa di Amerika memiliki ponsel pintar pada tahun 2015. Dibandingkan tahun 2011, hanya 35 persen orang dewasa di Amerika yang memiliki smartphone. Ini menunjukkan terjadi peningkatan 33 poin dalam waktu empat tahun. Tapi secara keseluruhan, 92 persen orang dewasa sudah memiliki ponsel, termasuk ponsel model lama dan ponsel pintar.

Sedangkan kepemilikan komputer tablet di kalangan orang dewasa mencapai 45 persen tahun 2015 ini. Padahal pada tahun 2010, hanya 4 persen orang dewasa yang memiliki tablet. Ini berarti terjadi kenaikan 41 poin dalam waktu lima tahun.

Pew menemukan orang dewasa di Amerika juga memiliki beberapa perangkat teknologi lainnya. Hasil laporan Pew menunjukan bahwa 73 persen memiliki komputer pribadi (PC) jenis desktop atau laptop pada tahun 2015. Dibandingkan tahun 2004, 71 persen sudah memiliki PC. Jadi, setelah lebih dari sepuluh tahun, kepemilikan PC tidak terjadi perubahan yang berarti.

Selanjutnya, Pew melaporkan bahwa 40 persen orang dewasa memiliki konsol game (seperti, Xbox One atau PS4) dan juga alat pemutar lagu berteknologi MP3 (seperti, iPod). Pew menunjukan bahwa ada 19 persen yang memiliki alat elektronik untuk membaca atau e-reader (seperti, Kindle), sedangkan hanya 14 persen orang dewasa yang memiliki perangkat game portable (seperti, Nintendo 3DS).

Perkembangan inovasi teknologi mobile khususnya ponsel pintar dalam waktu lima tahun terakhir ini menyebabkan banyak perubahan penting dalam gaya hidup orang Amerika. Orang dewasa cenderung memiliki ponsel pintar daripada komputer PC dan perangkat-perangkat lainnya. Saat ini mayoritas orang di Amerika sudah tidak bisa terlepas dari keberadaan telepon genggam canggih di tangan maupun di saku mereka.

(Image: top right, Pew’s Technology Device Ownership: 2015; click here for a full report in .pdf)

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: