Jumlah pengemar buku versi digital mengalami pertumbuhan pesat dalam kurun waktu lima tahun terakhir ini. Hal ini ditunjang dengan meningkatnya penggunaan alat elektronik untuk membaca buku, seperti Kindle, Nook, iPad, dan lain sebagainya. Pengemar buku sering menghabiskan waktu di mesin pencari Google untuk mencari buku elektronik (e-book) yang jauh lebih murah daripada berbelanja di toko buku terkemuka, seperti Amazon dan Barnes Noble. Untuk memudahkan tugas mencari buku murah, sekarang sudah hadir layanan dari BookBub yang memberikan harga diskon untuk e-book.
BookBub menawarkan e-book dengan harga promosi karena menjalin kemitraan dengan penerbit dan penulis buku. Keuntungan bagi penerbit untuk meningkatkan omzet penjualan. Sedangkan keistimewaan bagi penulis buku yang masih pemula, mereka bisa mengadu nasib dengan menjual buku dengan harga murah supaya bisa mencapai pengemar baru.
Selain menjangkau pembeli dengan harga diskon, keunggulan BookBub terletak sebuah tim staf yang memilih ebook yang benar-benar bagus dan cocok dengan selera para anggota. Setelah melewati penyeleksian yang ketat, kemudian ebook ditampilkan dengan harga promosi.
Sejak diluncurkan pada bulan Januari tahun 2012, BookBub tumbuh pesat dan sudah berhasil mendaftarkan 3 juta pelanggan ebook. Saat ini menjalin kemitraan dengan 3.000 penerbit dan penulis buku, termasuk perusahaan besar penerbit buku dan penulis buku terkemuka.
BookBub berbasis di kota Cambridge, dekat kota Boston. Minggu ini, BookBub memasuki babak baru dengan mengumumkan penerimaan pendanaan putaran pertama (Seri A) sejumlah $3,8 juta dollar. Pendukung modal dipimpin oleh NextView Ventures dan Founder Collective. Putaran pendanaan ini juga didukung oleh Avalon Ventures dan Bloomberg Beta.
(Images: top right, BookBub logo; bottom left, BookBub homepage screenshot)
Leave a Reply