Okanjo: menambah lapisan e-commerce di atas konten online, untuk memberikan pilihan belanja yang cocok bagi pembaca

Okanjo-iPad-contentPerkembangan inovasi teknologi periklanan online semakin maju saat ini. Salah satu penawaran terbaru berasal dari perusahaan startup Okanjo yang berbasis di kota Milwaukee, Wisconsin. Startup ini bertujuan untuk menambah penhasilan bagi penerbit digital, dengan menambahkan lapisan e-commerce di atas konten online. Dibandingkan cara lama, penerbit konten biasanya hanya memasang iklan teks atau banner.

Okanjo menyediakan platform e-commerce untuk penerbit supaya bisa menghubungkan pembaca dengan penawaran produk yang relavan dengan konten. Contohnya, sebuah konten tentang pertandingan sepakbola klub terkemuka Real Madrid, maka di samping konten akan muncul produk (kaos t-shirt, topi, handuk) untuk fans berlogo klub kesayangan mereka, yang dipajang bersama pemain utamanya Ronaldo Cristiano.

Okanjo-iPad-AdCommerceKeunggulannya, pembaca tidak perlu meninggalkan situs web yang berisi konten dan masih tetap bisa berbelanja di situs atau halaman yang sama. Pembaca dengan mudah mengklik pilihan belanja yang relevan, kemudian melakukan transaksi di situs web.

Okanjo berhasil menjalin kemitraan dengan penerbit suratkabar Capital Newspapers yang memiliki berbagai jenis publikasi di negara bagian Wisconsin. Jumlah pembaca mencapai sekitar 25 juta unik pengunjung per bulan.

Minggu ini Okanjo mengumumkan penerimaan pendanaan putaran awal sejumlah $1,7 juta dollar yang diberikan oleh sekelompok investor yang belum diumumkan secara resmi.

(Images: top right, Okanjo with content on iPad; middle left, Okanjo AdCommerce)

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: