ObserveIT: mencatat aktivitas pengguna melalui pemutaran video dan memungkinkan tim operasional memecahkan masalah

Untuk menanggulangi tindak kejahatan yang dilakukan oleh pengguna ketika mengakses Internet dan situs web, perusahaan besar menempatkan prioritas tinggi pada keamanan. ObserveIT memungkinkan petugas IT manajer untuk mengetahui siapa saja yang datang mengunjungi server milik perusahaan, apa saja yang mereka lakukan ketika berkunjung, dan kapan saja mereka datang ke server. Informasi perilaku pengguna dikumpulkan dalam bentuk rekaman video yang sangat berharga ketika IT manajer melakukan audit, seolah-olah seperti kamera keamanan yang terus menerus merekam video terhadap pengunjung di … [Read more...]

iBeacon: inovasi teknologi untuk memandu pembeli menerima pemberitahuan tentang produk dan layanan di Apple Store

Menjelang akhir minggu ini, perusahaan Apple membuat pengunjung dan pelanggan yang berbelanja di toko ritel Apple Store seolah-olah sudah berada di era baru, dengan memperkenalkan inovasi teknologi untuk memandu pembeli menerima pemberitahuan tentang produk, layanan, acara, dan informasi lainnya. Kalau kita memakai GPS untuk memandu mobil kita supaya menemukan toko Apple terdekat, maka setelah masuk ke dalam toko Apple Store, ada beberapa mesin pemancar yang dinamakan iBeacon mengirimkan informasi terperinci tentang produk dan layanan yang tersedia di toko. Syarat untuk memanfaatkan … [Read more...]

Pangsa pasar smartphone di Amerika bulan Oktober 2013: Android 52,2%, Apple 40,6%, BlackBerry 3,6%, Microsoft 3,2%

Salah satu laporan bulanan yang ditunggu-tunggu oleh para pengamat di dunia teknologi dan para investor di Wall Street sudah dipublikasikan oleh comScore divisi MobiLens dan Mobile Metrix. Laporan terbaru ini memberikan gambaran terhadap pasar dan tren industri ponsel pintar (smartphone) di Amerika, khususnya untuk bulan Oktober 2013. Sampai akhir bulan Oktober, sudah tercatat sekitar 150 juta orang di Amerika yang menggunakan ponsel pintar. Pengguna memakai perangkat seluler merek Apple, Samsung, Motorola, HTC, LG, Nokia, dan BlackBerry. Aktivitas pengguna ponsel pintar termasuk berbicara, … [Read more...]

Bloc: penyedia kursus komputer dengan mentor pribadi dan melatih siswa belajar programming (HTML, JavaScript, Ruby)

Banyak profesional yang terlibat di dunia teknologi, tetapi tidak semuanya memiliki latar belakang teknis tentang situs web. Salah satu cara berpartisipasi di arena teknologi dengan cepat yaitu mengambil kursus komputer intensif dan menggunakan mentor pribadi. Sementara itu dunia pendidikan di Amerika sedang terjadi perubahan paradigma secara drastis dengan mengambil pendekatan di luar kampus yang selama ini bersifat akademik. Sudah ada beberapa startup yang menciptakan lingkungan belajar secara online, yang mana lebih berfokus memberikan ilmu-ilmu terapan dengan harapan para alumni sudah … [Read more...]

Swapbox: memesan barang online, kemudian memilih lokasi pengambilan yang paling nyaman dekat rumah atau tempat kerja

Memesan barang secara online di Amerika sangat mudah selama memiliki kartu kredit atau akun PayPal, akan tetapi pembeli sering menghadapi masalah ketika harus menunggu paket kiriman sampai didepan rumah. Karena tidak ada yang menerima di rumah dan sedang berada di tempat kerja, petugas pengiriman barang cenderung meletakkannya di depan pintu, yang mana sering menyebabkan paket dicuri orang lain. Sejak musim panas tahun 2012, raksasa e-commerce Amazon sudah berusaha untuk mengatasi masalah pengambilan barang dengan meluncurkan inovasi kotak penyimpanan barang (loker) yang dinamakan Amazon … [Read more...]

Bill Gates (Microsoft) dan Mark Zuckerberg (Facebook) menyumbang dana untuk meningkatkan akses Internet di sekolah

Dua billionaire terkemuka di dunia teknologi Bill Gates (pendiri perusahaan raksasa perangkat lunak Microsoft) dan Mark Zuckerberg (pendiri jaringan sosial Facebook) menyumbang jutaan dollar untuk meningkatkan akses Internet di sekolah-sekolah di Amerika. Bill Gates menyediakan dana melalui yayasan The Bill & Melinda Gates Foundation, sedangkan Mark Zuckerberg melakukan pendanaan melalui Startup:Education. EducationSuperHighway (ESH) adalah sebuah organisasi nirlaba yang membantu sekolah dasar (SD) sampai sekolah menengah atas (SMA), khususnya sekolah negeri, untuk mendapatkan akses … [Read more...]

Cyber Monday 2013: hari belanja online terbesar dalam sejarah e-commerce, meningkat 20,6 persen dari tahun 2012

Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru di Amerika, banyak pekerja kantor duduk diam di depan komputer seolah-olah bekerja keras, tetapi kenyataannya mereka sedang melakukan penawaran dan belanja online. Data terbaru yang dipublikasikan oleh IBM menunjukkan bahwa Cyber Monday 2013 yang jatuh pada hari Senin tanggal 2 Desember merupakan hari belanja online terbesar dalam sejarah e-commerce. Yang lebih mengagumkan adalah banyak pekerja kantor cenderung berbelanja melalui perangkat ponsel pintar dan tablet ketika sedang naik bus menuju ke tempat kerja atau sesudah pulang kantor. Walaupun tidak … [Read more...]

Microsoft memperbolehkan guru dan dosen di 35000 lembaga pendidikan memberikan Office 365 kepada siswa secara gratis

Untuk membantu siswa berkomunikasi dan berkolaborasi mengerjakan tugas sekolah, demikian pula untuk guru memeriksa pekerjaan rumah dari murid, mereka dituntut untuk memiliki kemampuan menggunakan perangkat lunak yang dikenal dengan Microsoft Office. Perangkat lunak produktivitas Office terdiri atas aplikasi seperti Word, PowerPoint, Access dan Excel. Microsoft mengakui bahwa Office sudah digunakan oleh hampir 98 persen siswa di seluruh dunia. Ada dua macam cara menggunakan Office. Pertama yang di-install di mesin komputer dan berbasis di laptop, desktop dan tablet, biasanya seharga $140 per … [Read more...]

Thanksgiving 2013: belanja lewat PayPal mobile meningkat 91% dan pesanan lewat eBay e-commerce platform naik 127%

Perayaan hari Thanksgiving tahun 2103 di Amerika berlangsung pada tanggal 28 November dan juga sebagai tanda dimulainya belanja besar-besaran menyongsong perayaan hari Natal dan Tahun Baru. PayPal sebagai alat pembayaran online terkemuka dan terpercaya milik perusahaan eBay, mengungkapkan bahwa belanja lewat perangkat seluler (seperti, ponsel pintar, tablet, e-reader) pada hari Thanksgiving 2013 lebih dahsyat daripada Hari Thanksgiving 2012. Demikian pula pesanan barang lewat perangkat seluler yang menggunakan eBay e-commerce platform mengalami lompatan besar pada Hari Thanksgiving 2013 … [Read more...]

Indonesia menempati urutan ke-151 dalam tes kecepatan akses Internet di antara 186 negara, Amerika #32, Hong Kong #1

Menurut laporan bulanan dari Net Index Ookla yang melakukan pengujian terhadap jutaan sambungan broadband lewat situs web Speedtest.net, kecepatan akses Internet untuk download di seluruh dunia mencapai rata-rata 16.25 Mbps. Data dikumpulkan untuk jangka waktu selama 30 hari terakhir, dengan mengukur kecepatan akses antara klien dan server yang jaraknya kurang dari 300 mile. Dalam laporan bulanan sampai pada tanggal 28 November 2013, Net Index membandingkan peringkat kecepatan download di seluruh dunia yang terdiri atas 186 negara. Indonesia menempati urutan ke-151 dalam tes kecepatan akses … [Read more...]

Asosiasi Wireless Internasional (CTIA) selesai mengintegrasikan database global untuk menanggulangi pencurian ponsel

Pencurian dan perampokan perangkat mahal seperti ponsel pintar (smartphone) merupakan salah satu tindak kejahatan yang sedang menghantam kota-kota besar di Amerika, termasuk New York City, Chicago, San Francisco, dan Los Angeles. Harga ponsel pintar seperti Apple iPhone 5S atau Samsung Galaxy S4 termurah biasanya mencapai $650. Boleh dibilang mencuri satu biji ponsel pintar bisa dipakai sebagai pengganti biaya hidup selama seminggu di Amerika. Sejak bulan April 2012, Asosiasi Wireless Internasional (CTIA), Lembaga Telekomunikasi milik pemerintah Amerika (FCC) dan kepala polisi dari … [Read more...]

PayGarden menukar kartu hadiah yang tidak terpakai dengan alat pembayaran alternatif sambil menjaga privasi pengguna

Menjelang perayaan hari Natal dan Tahun Baru, ada sebagian orang yang beruntung menerima kartu hadiah, tetapi seringkali merasa frustrasi karena ada beberapa kartu hadiah tidak terpakai dan menumpuk terus di lemari. Hal ini membuka peluang bisnis bagi perusahaan startup PayGarden, yang bersedia menukar kartu hadiah yang tidak terpakai dan diganti sebagai alat pembayaran alternatif untuk membayar pembelian barang dan layanan online. Keunggulan PayGarden terletak pada inovasi platform yang dapat mengintegrasikan ratusan merek dan pengecer kartu hadiah, dengan sistem pembayaran yang cara … [Read more...]

Scoot Networks: layanan sewa sepeda motor jenis skuter (scooter) bertenaga listrik di kota-kota besar di Amerika

Salah satu hambatan mengendarai mobil pribadi ke pusat kota besar di Amerika adalah mencari ruang parkir dan membayar ongkos parkir mobil yang sangat mahal. Ongkos parkir di pusat kota San Francisco, Los Angeles, New York, dan kota besar lainnya minimal $50 per hari. Layanan terbaru dari perusahaan startup Scoot Networks ingin membuat kehidupan lebih nyaman di kota-kota besar di Amerika. Sepeda motor jenis skuter (scooter) bertenaga listrik, mudah diparkir dan ongkos sewa sangat murah per hari. Karena dijalankan dengan tenaga listrik maka Scooter lebih cinta lingkungan, bersih dan efisien. … [Read more...]

DraftKings: mengandalkan pengetahuan olahraga, bermain kompetisi fantasi melawan teman dan musuh dengan imbalan uang

Hampir semua pengemar olahraga mempunyai pengetahuan luas terhadap pemain utama di bidang olahraga seperti baseball, sepak bola, bola basket, dan hoki es. Tidak heran pecandu bola sering berangan-angan membina sebuah “dream team” yang terdiri atas pemain-pemain hebat di posisi mereka, yang diambil dari beberapa klub terkemuka. Dengan bekal pengetahuan olahraga tsb, pecandu bola dapat bersaing melawan teman dan musuh lainnya secara online yang dikenal dengan istilah kompetisi fantasi permainan olahraga. DraftKings merupakan perusahaan startup yang menyediakan situs web dan situs untuk … [Read more...]

CharityBuzz: situs lelang online untuk yayasan amal, menawarkan pengalaman bertatap muka dengan selebriti dan CEO

Ada berbagai cara bagi orang berduit yang mengidolakan selebriti, presiden, dan CEO perusahaan terkemuka dan mendambakan untuk bertatap muka dengan mereka. Selama mereka bersedia untuk membayar ribuan dollar, maka mereka bisa duduk santai, ngobrol, dan minum kopi, pergi bermain golf, atau nonton konser bersama orang-orang terkenal. Charitybuzz memiliki bisnis model yang sudah lama diterapkan oleh perusahaan lainnya yaitu menyelenggarakan lelang barang dan akses intim untuk bertemu selebriti dan CEO dengan tujuan penggalangan dana. Keistimewaan CharityBuzz hanya karena membawa aktivitas … [Read more...]

Gubernur di Oaxaca (Meksiko) merekrut petugas tuna-rungu dan tuna-wicara untuk memantau kota lewat kamera pengintai

Kemajuan inovasi teknologi tidak berarti semakin berkurangnya lowongan pekerjaan bagi penyandang cacat, seperti para tuna-rungu dan tuna-wicara. Gubernur di negara bagian (propinsi) Oaxaca di negara Meksiko bernama Gabino Cue memutuskan untuk merekrut 20 orang yang tidak bisa mendengar atau tidak bisa berbicara untuk memantau lebih dari 200 kamera pengintai yang tersebar di pusat keramaian di ibukota selama siang dan malam. Malah hebatnya, strategi dan cara kerja yang sudah diterapkan di salah satu negara bagian Meksiko ini sedang dipelajari dan coba ditiru oleh bangsa lain dari negara Eropa, … [Read more...]